Sudah keluar banyak biaya, tapi lead masih sedikit? Jika Anda mengalami masalah demikian, sepertinya sudah saatnya mencoba menggunakan SEO lead generation agar bisa menarik lead atau pelanggan berkualitas tinggi sebagai langkah strategi pemasaran digital.
Tidak bisa dipungkiri jika saat ini masih banyak pemilik bisnis yang kesulitan dalam menghasilkan lead berkualitas meski sudah memiliki website. Padahal, lead yang berkualitas sangat dibutuhkan karena dapat membantu bisnis dalam efisiensi pemasaran, meningkatkan brand awareness hingga meningkatkan penjualan.
Nah, dalam artikel kali ini, kami akan membahas tentang bagaimana SEO bisa berdampak positif untuk mendatangkan potensial lead. Simak penjelasan lengkapnya!
Bagaimana SEO Mempengaruhi Lead Generation?
Dalam SEO, ini merupakan strategi untuk mendapatkan calon pelanggan potensial melalui situs web yang dioptimalkan atau Search Engine Optimization (SEO).
Strategi ini merupakan bagian penting dalam pemasaran digital karena dalam meningkatkan brand awareness hingga meningkatkan penjualan.
SEO bisa berdampak signifikan pada peningkatan qualified lead dengan cara meningkatkan awareness perusahaan melalui traffic yang organic ke website.
Website perusahaan yang sering muncul di halaman pertama Google, akan semakin mudah ditemukan oleh target pelanggan. Berikut ini beberapa cara bagaimana SEO dapat meningkatkan lead generation.
- Meningkatkan brand awareness: SEO bisa membantu meningkatkan brand awareness sehingga konsumen akan lebih mudah mengenali brand atau produk Anda.
- Meningkatkan traffic web: Dengan optimasi SEO, Anda dapat meningkatkan jumlah pengunjung situs web sehingga meningkatkan peluang pelanggan menghubungi bisnis Anda.
- Membangun kepercayaan merek: SEO juga berguna untuk membantu membangun kepercayaan merek atau brand sehingga loyalitas merek akan meningkat.
- Membantu pelanggan melakukan pembelian: SEO juga berperan untuk membantu memandu audiens melalui proses pembelian hingga meningkatkan kemungkinan melakukan tindakan tertentu.
- Meningkatkan tingkat konversi: Leads yang dihasilkan dari strategi optimasi SEO cenderung memiliki minat terhadap produk dan layanan yang Anda tawarkan dan membuat audiens berada di awal perjalanan pembelian.
Strategi Optimasi SEO untuk Lead Generation
Optimasi SEO untuk lead merupakan salah satu strategi yang digunakan untuk menarik dan mengubah calon pelanggan menjadi prospek. Strategi ini mampu memberikan dampak yang signifikan untuk kemajuan bisnis Anda.
Cara kerjanya adalah dengan melakukan optimalisasi situs web dan konten dengan tujuan mendapatkan peringkat atas pada mesin pencari.
Nah, setelah memahami apa itu lead generation, berikut ini strategi optimasi SEO yang bisa meningkatkan lead berkualitas tinggi:
-
Buat Konten SEO untuk Blog (CTA)
Cara mengoptimalkan SEO untuk lead generation yang pertama adalah dengan membangun blog dan konten teroptimasi SEO. Blog memiliki peran penting untuk membantu mendatangkan trafik ke situs web.
Konten SEO untuk blog harus relevan dengan produk atau layanan bisnis yang Anda tawarkan.
Contohnya jika bisnis Anda merupakan layanan aplikasi payroll, maka konten yang dibuat sebaiknya berkaitan dengan kepegawaian, perkantoran dan karir.
Konten atau artikel yang dipublikasi bisa ditambahkan dengan call to action (CTA) sebagai media soft selling untuk mengarahkan calon pelanggan ke landing page registrasi. Dengan konten yang relevan, Anda bisa mengkonversi pengunjung menjadi leads.
Konten yang berkualitas juga harus didukung dengan konsistensi untuk menghasilkan leads yang maksimal.
-
Riset Kata Kunci Berdasarkan Niche
Untuk dapat menciptakan konten yang relevan dengan pengunjung, penting sekali melakukan riset kata kunci untuk setiap konten yang akan dipublikasi. Hal ini berguna untuk mengetahui apa saja kata kunci yang sedang sering dicari untuk niche tersebut.
Riset kata kunci merupakan salah satu strategi paling penting dalam optimasi SEO untuk lead generation. Bisnis membutuhkan kata kunci yang akan digunakan oleh audiens untuk mencari informasi terkait produk atau layanan Anda dalam mesin pencari.
Selain memperhatikan relevansi, Anda juga perlu memperhatikan jumlah volume pencarian saat riset kata kunci. Tujuannya untuk melihat seberapa ketat persaingan dalam SERP untuk kata kunci yang Anda cari tersebut.
Untuk memudahkan dalam proses riset kata kunci, ada beberapa alat yang bisa Anda gunakan. Seperti SEMrush, Ubersuggest, Ahrefs, Moz dan lainnya. Alat ini mampu merekomendasikan kata kunci paling relevan dengan pencarian Anda.
Dalam proses pemilihan kata kunci, utamakan kata kunci yang memiliki volume pencarian tinggi tapi tingkat persaingannya rendah. Selain itu, pastikan juga konten Anda mengandung targeted keyword tersebut.
Untuk mengetahu kelebihan dan kekurangan dari masing-masing tools di atas, Anda dapat mengunjungi artikel kami “15 Rekomendasi Tools Keyword Research Terbaik” berikut ini.
-
Optimasi Kecepatan Website
Selain mempersiapkan konten yang berkualitas, strategi untuk optimasi lead generation menggunakan SEO yang lainnya adalah dengan meningkatkan kecepatan website Anda.
Waktu loading yang diperlukan oleh situs web sangat mempengaruhi peringkat pada mesin pencari. Maka dari itu, jika ingin leads Anda tinggi, pastikan waktu muat halaman tidak membutuhkan waktu lama.
Optimasi kecepatan website dapat mengurangi jumlah rasio pentalan pengunjung di website Anda. Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk meningkatkan kecepatan website, salah satunya dengan menghapus kode-kode yang tidak perlu dan optimasi ukuran gambar.
Cara lain untuk meningkatkan kecepatan website adalah dengan menggunakan penyedia hosting web yang terpercaya. Anda juga harus memastikan website bisnis responsif untuk perangkat seluler sehingga memudahkan pelanggan untuk mengaksesnya.
-
Mulai Bangun Link Building
Mulai membangun tautan internal dan eksternal juga dapat membantu bot menemukan halaman-halam situs web Anda sekaligus dapat membantu meningkatkan otoritas situs web.
Untuk membangun tautan internal, Anda bisa mulai menghubungkan halaman satu dengan yang lainnya menggunakan teks jangkar.
Sedangkan untuk membangun tautan eksternal, Anda bisa mencoba untuk mendapatkannya dari situs web lain yang bersedia memberikan tautan ke situs web Anda.
-
Menerapkan Local SEO
Cara mengoptimalkan SEO untuk lead generation yang selanjutnya adalah dengan menggunakan strategi SEO lokal. Cara ini bisa Anda gunakan jika bisnis Anda memiliki toko fisik dan menargetkan pelanggan secara lokal.
Salah satu cara mengoptimasinya adalah dengan mendaftarkan bisnis di Google Bisnisku. Selain itu, Anda juga melakukan optimasi untuk kata kunci lokal sesuai dengan bidang bisnis yang Anda jalankan.
Contohnya “jasa layanan payroll” jika bisnis Anda bergerak dalam aplikasi payroll.
-
Optimasi Sosial Media
Optimasi sosial media juga bisa menjadi strategi untuk meningkatkan kualitas lead generation. Profil media yang kuat, dapat meningkatkan kredibilitas bisnis Anda.
Cara untuk optimasi ini juga mudah, yakni dengan mengkolaborasikan antara SEO dan media sosial secara bersamaan untuk meningkatkan leads.
Media sosial dapat membantu mendatangkan pengunjung ke website secara signifikan. Konten media sosial yang menarik dan relevan, akan menarik konsumen untuk mengunjungi situs web bisnis Anda.
Untuk mendapatkan lebih banyak pengikut, tidak ada salahnya jika Anda mulai menjalankan iklan di media sosial. Pengikut yang aktif di media sosial bisa meningkatkan leads secara signifikan.
Strategi lainnya yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan leads melalui media sosial, meliputi:
- Promosikan lead magnets di platform media sosial dan tambahkan CTA untuk mengarahkan ke situs web Anda.
- Buat event atau webinar lain yang dapat memaksimalkan lead dengan cara sign-up.
- Bekerja sama dengan KOL untuk membantu mempromosikan konten Anda.
-
Promosikan Produk atau Layanan
Strategi SEO lead generation yang terakhir adalah dengan membuat konten produk untuk promosikan bisnis Anda. Dalam mempromosikan produk atau layanan ini, buat konten sebaik mungkin dengan skill copywriting yang mumpuni.
Buat konten yang menarik namun tidak menjual produk atau layanan Anda secara berlebihan. Anda bisa menggunakan teknik soft selling dengan menambahkan CTA dan tautan dalam konten.
Cara lain yang bisa Anda gunakan untuk mempromosikan produk atau layanan adalah sebagai berikut:
- Digital marketing: menggunakan media digital seperti media sosial, email, blog dan situs web.
- Iklan berbayar: menggunakan iklan berbayar di mesin pencari.
- Promosi penjualan: memberikan diskon kepada pelanggan.
- Promosi melalui influencer: bekerjasama dengan influencer untuk membantu mempromosikan produk atau layanan.
- Membuat event atau webinar: berpartisipasi dalam event tertentu seperti event daring atau webinar.
Pilih Jasa SEO Terbaik, IndonesianWriter untuk Maksimalkan Lead Generation Bisnis Anda
Setelah memahami apa itu lead generation dengan baik, memilih jasa SEO yang kredibel merupakan salah satu kunci untuk memaksimalkan leads bisnis Anda. Agar tidak salah pilih, sebaiknya kenali juga ciri-ciri agensi SEO yang “red flag” agar terhindar dari resiko kerugian.
Berikut ini ciri-ciri agensi SEO yang perlu Anda waspadai:
- Overclaim atau memberikan jaminan peringkat di mesin pencari yang sempurna;
- Menjanjikan hasil baik yang lebih cepat dibandingkan agensi lainnya;
- Menawarkan tujuan dan ekspektasi yang tidak masuk akal;
- Menawarkan harga yang terlalu murah.
Perlu Anda ketahui bahwa tidak ada agensi SEO yang mampu menjanjikan hasil sempurna dalam waktu yang singkat. Dibanding tergiur dengan janji-janji tersebut, akan lebih baik jika Anda fokus pada kinerja dan strategi yang ditawarkan oleh agensi SEO tersebut.
Optimasi SEO memiliki pengaruh besar untuk meningkatkan kualitas lead generation. Dengan leads yang berkualitas, Anda bisa menarik pelanggan baru, meningkatkan brand awareness sekaligus meningkatkan penjualan bisnis secara signifikan.
Jasa optimasi SEO professional bisa menjadi solusi terbaik untuk meningkatkan kualitas leads bisnis Anda.
Hubungi kami sekarang untuk mendapatkan layanan SEO lead generation terbaik demi kemajuan bisnis Anda. Jangan lupa share artikel ini ke media sosial Anda, ya!
Cek juga halaman blog kami untuk mendapatkan artikel menarik lainnya seputar SEO dan tips digital marketing lainnya.
FAQ
- Mengapa SEO penting bagi bisnis?
SEO atau Search Engine Optimization penting untuk bisnis karena dapat meningkatkan visibilitas situs web, mendatangkan pengunjung organik, menghemat biaya pemasaran, hingga membangun kredibilitas bisnis Anda.
- Bagaimana cara kerja optimasi mesin pencari?
Optimasi SEO merupakan strategi untuk membantu mesin pencari dalam memahami konten situs web dengan tujuan agar pengguna dapat menemukan website bisnis Anda dengan mudah.
Cara kerjanya dengan menyesuaikan konten situs web dengan kriteria serta faktor pemeringkatan yang ada di mesin pencari Google.