Junda Yanti

Junda Yanti

Junda adalah seorang penulis dan copywriter berpengalaman 5 tahun. Ia memiliki minat yang besar dalam dunia kepenulisan, SEO, dan berbagai bidang lainnya. Junda percaya bahwa dengan berbagi pengetahuan, kita dapat membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik. Ikuti dia di LinkedIn
Home » Blog » Copywriting » Cara Meningkatkan Konversi Iklan dengan Copywriting Produk

Cara Meningkatkan Konversi Iklan dengan Copywriting Produk

copywriting produk

Daftar Isi

Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan copywriting. Terdengar sederhana, namun teknik tulisan yang satu ini ternyata bisa sangat efektif membantu penjualan produk Anda. Copywriting akan menjadi sebuah teknik yang sangat tepat untuk meningkatkan konversi iklan dan meningkatkan angka penjualan Anda secara signifikan.

Mari kenali lebih jauh tentang teknik copywriting produk ini agar bisnis Anda berkembang optimal!

Mengenal Copywriting Produk

Tentu saja kita akan memulai dengan pemahaman mengenai copywriting produk terlebih dahulu.

Apa sebenarnya copywriting itu sendiri?

Copywriting merupakan sebuah teknik penulisan materi pemasaran yang sifatnya persuasi. Dalam tulisan tersebut, pelaku bisnis berusaha untuk memotivasi orang agar melakukan tindakan yang menguntungkan bisnis misalnya membeli produk. 

Copywriting bisa diartikan sebagai sebuah metode penyusunan materi tulisan yang fungsinya adalah untuk menjual produk.

Tujuan utama dari copywriting itu sendiri adalah mengajak orang yang membacanya agar mau membeli produk atau jasa yang dibahas di tulisan tersebut. Jadi bisa dikatakan juga bahwa copywriting ini sama saja dengan beriklan tetapi menggunakan teknik tulisan yang baik. 

Di era digital seperti sekarang, copywriting menjadi sebuah teknik yang sangat efektif. Zaman dulu, mungkin beriklan lewat tulisan ini hanya bisa dilakukan dengan cara yang terbatas.

Jenis medianya juga masih terbatas seperti media cetak, sales letter, dan lain sebagainya. Namun kini jenis media semakin berkembang. Copywriting menjadi salah satu teknik beriklan andalan untuk diunggah di media digital.

Copywriting produk adalah sebuah teknik beriklan yang sangat efektif untuk mendukung strategi digital marketing saat ini. Seperti kita tahu bahwa seiring dengan berkembangnya teknologi, digital marketing semakin diminati karena terbukti efektif mendongkrak angka penjualan.

Website bisnis kini semakin dibutuhkan dan tentunya teknik copywriting yang tepat juga akan menjadi faktor yang menentukan. 

jasa copywriting produk

Pengaruh Copywriting dalam Sebuah Iklan

Banyak orang yang menganggap teknik penulisan ini sama saja dengan cara menulis lainnya. Pemahaman yang sangat minim mengenai teknik ini membuat banyak orang merasa bahwa copywriting tidak akan memberikan efek besar bagi sebuah iklan.

Padahal pendapat ini salah besar. 

Faktanya, penulisan iklan yang melibatkan teknik seperti ini ternyata bisa memberikan efek yang luar biasa besar bagi sebuah bisnis. Mari posisikan diri sebagai konsumen untuk melihat fungsi dari teknik penulisan ini.

Anda mungkin akan merasa biasa saja dengan tulisan-tulisan yang bersifat informatif, artinya tidak ada ajakan apapun di dalamnya atau tidak bersifat persuasif.

Namun, dengan adanya teknik copywriting ini maka Anda akan merasakan sebuah efek yang berbeda. Ketika melihat tulisan yang menggunakan teknik marketing seperti ini maka Anda akan mendapatkan efek persuasi.

Di dalamnya terdapat nilai ajakan yang akan membuat Anda tergoda untuk melakukan suatu tindakan, yaitu pembelian. Agar bisa melihat secara langsung seperti apa efek dari copywriting produk ini, mari lihat contoh-contohnya.

Berikut akan dibandingkan contoh kalimat yang menggunakan dan tidak menggunakan copywriting di dalamnya. 

1. Contoh Copywriting untuk Produk Makanan

“Yuk, rasakan langsung kelezatan menu soto ayam dari Dapur Alisa yang terbuat dari bumbu rahasia turun-temurun! Klik link di bawah untuk tahu lokasinya!”

“Soto ayam dari Dapur Alisa menggunakan bumbu rahasia yang dipakai turun-temurun. Untuk menikmati makanan ini Anda bisa mengunjungi Dapur Alisa.”

Bandingkan kalimat pertama dan kedua. Keduanya sama-sama memberikan informasi mengenai menu soto ayam dari dapur Alisa yang memakai resep turun-temurun. Namun, kalimat pertama bisa lebih mengajak pembaca. Ada unsur persuasi di sana dan jauh lebih menarik serta bisa memberikan efek ajakan yang cukup kuat. 

2. Contoh Copywriting untuk Produk Fashion

“Mau tampil stylish tapi tetap nyaman di setiap kesempatan?Yuk, temukan aneka outfit impianmu di Ramaka Style. Klik link di bawah untuk temukan pilihan outfit super stylish!

Bandingkan dengan kalimat berikut ini:

“Ramaka Style menyediakan aneka jenis baju untuk dipakai sehari-hari. Melalui media sosial dan e-commerce, Anda bisa menemukan berbagai produk baju dari Ramaka Style.”

Contoh lainnya ada pada dua kalimat di atas. Terlihat jelas perbedaannya ketika Anda membaca kalimat pertama dan kalimat kedua. Kalimat kedua hanya fokus memberikan informasi mengenai Ramaka Style dan jenis produk yang dijual. Lain halnya dengan kalimat pertama yang bersifat lebih persuasif dan lebih efektif untuk mengajak masyarakat melakukan pembelian. 

Ini merupakan contoh copywriting produk yang sederhana. Dari dua contoh ini Anda bisa melihat seperti apa perbedaan tulisan yang dibuat biasa dan tulisan yang dibuat dengan teknik copywriting. Sebagai pelaku bisnis tentu Anda akan membutuhkan tulisan yang bisa mengajak pembacanya untuk membeli produk atau jasa yang Anda jual, bukan?

contoh copywriting produk

Cara Membuat Copywriting Produk

Pembuatan tulisan seperti ini pada dasarnya tidaklah mudah. Mungkin terlihat mudah bagi pembaca namun bagi penulis, teknik seperti ini harus dipelajari dengan cermat. Pada akhirnya, tidak semua copywriting produk bisa bekerja optimal dan memberikan efek yang memuaskan. Berikut akan dibahas beberapa cara pembuatan copywriting yang menarik dan dapat memberi efek optimal bagi penjualan:

  • Pelajari Jenis Produk

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mempelajari jenis produk baik berupa barang atau layanan jasa yang ditawarkan kepada konsumen. Ini merupakan prinsip penting dalam penulisan copywriting. Anda tentu tidak akan bisa mempromosikan sebuah produk jika Anda sendiri tidak tahu apa sebenarnya produk tersebut. 

Itulah mengapa penting sekali untuk memahami jenis produk yang akan ditulis. Pahami apa kelebihannya, untuk apa produk tersebut digunakan, dan lain sebagainya. Product knowledge ini akan menjadi modal penting bagi Anda untuk menghasilkan sebuah copywriting yang tak hanya efisien namun juga langsung menarik konsumen tepat sasaran. 

Setiap kategori produk juga butuh teknik copywriting yang berbeda. Misalnya saja untuk produk makanan maka akan berbeda dengan jenis produk kecantikan. Kata-kata pilihan yang bisa digunakan juga akan berbeda. Pilihan kata untuk iklan produk kesehatan tentu akan berbeda dengan jenis kata iklan produk fashion dan makanan

  • Pahami Kategori Audiens

Setiap jenis produk pasti memiliki target konsumen yang berbeda. Target konsumen inilah yang nantinya akan menjadi audiens dari hasil tulisan Anda. Itulah mengapa sangat penting untuk memahami seperti apa kategori audiens yang akan menjadi target. Tulisan yang dibuat harus bisa sesuai dengan kategori audiens tersebut. 

Website yang dikelola dengan baik = Pelanggan yang puas. Hubungi kami untuk jasa kelola website terbaik!

Bayangkan saja, jika target audiens-nya adalah golongan ibu rumah tangga maka tak akan efektif jika copywriting dibuat dengan gaya bicara anak-anak muda. Begitu juga sebaliknya, jadi sangat penting untuk menyesuaikan gaya penulisan dengan kategori audiens. Bagaimanapun juga target harus menjadi prioritas dan acuan dalam membuat sebuah materi promosi. 

  • Buat Headline yang Memikat

Langkah selanjutnya adalah membuat headline yang memikat. Ini juga sangat penting karena headline akan menjadi bagian pertama yang dilihat oleh audiens dan menentukan apakah audiens akan tertarik atau tidak. Perlu dicatat bahwa sebagian besar audiens akan melihat sebuah materi tulisan dari headline-nya. Jika tak dirasa menarik maka akan dilewati begitu saja. 

Jika ingin membuat copywriting produk baru yang efektif dan menarik perhatian, maka ciptakan headline yang kuat. Tuliskan headline yang bisa langsung menarik perhatian dalam sekali lihat. Penulis dapat memposisikan diri sebagai audiens untuk mengetahui efektivitas headline yang sudah dibuat. 

  • Berikan Dukungan Lead yang Menarik

Headline harus didukung dengan lead yang menarik. Lead ini merupakan bagian pembuka yang akan mengantarkan audiens pada materi promosi yang jauh lebih lengkap. Jika headline-nya sudah menarik, maka audiens secara otomatis akan masuk ke bagian lead. Apabila lead-nya tidak mendukung dan tidak cukup menarik maka akan dilewatkan begitu saja oleh audiens.

Oleh sebab itu tidaklah cukup hanya dengan membuat headline yang efektif. Lead yang mendukung headline juga harus dibuat semenarik mungkin demi mempertahankan audiens. Pastikan bahwa informasi yang disampaikan lengkap namun tidak membuat audiens merasa bosan. 

  • Tuliskan Copy secara Efektif

Membuat copywriting produk yang efektif memang tidaklah mudah. Diperlukan teknik yang tepat sehingga tulisan tersebut dapat memberikan efek ajakan yang kuat kepada pembacanya. Selain headline dan lead, penulis juga perlu membuat copy yang berkualitas. Copy ini merupakan bagian utama dari penulisan copywriting. Inilah bagian dimana marketer akan mengajak audiens untuk melakukan konversi. 

Tuliskan copy yang sederhana dengan kata-kata yang mudah untuk dipahami oleh target audiens. Usahakan copy ini terlihat ditulis untuk satu orang saja sehingga audiens benar-benar merasa seolah sedang diajak untuk melakukan hal yang dituliskan di sana. Pastikan ada keuntungan yang disampaikan kepada konsumen sehingga akan semakin tertarik untuk melakukan konversi sesuai tujuan Anda. 

  • Berikan Kalimat Persuasi

Telah disebutkan berkali-kali bahwa jenis penulisan seperti ini membutuhkan efek persuasi yang kuat. Oleh sebab itu, cobalah untuk mengakhiri copywriting produk dengan kalimat yang sifatnya persuasi atau mengajak. Anda harus mengakhiri tulisan ini dengan mengajak audiens agar melakukan hal yang Anda inginkan.

Kalimat ajakan tersebut biasa dikenal dengan istilah CTA atau call to action. Jadi di dalamnya terdapat unsur ajakan untuk melakukan suatu hal. Entah itu membeli produk, berlangganan buletin, mengisi formulir, dan lain sebagainya. Intinya, ajak audiens untuk melakukan hal yang memang akan menguntungkan Anda dan bisnis yang dijalankan. 

Ajakan ini juga tak bisa dibuat sembarangan. Kalimat ajakan harus dibuat semulus mungkin sehingga tidak ada kesan paksaan. Jika terkesan memaksa maka efektivitas copywriting tersebut bisa saja berkurang dan akan memberi efek negatif bagi pembaca. 

copywriting iklan produk

Gunakan Jasa Copywriting Terpercaya

Tahukah Anda bahwa penulisan materi copywriting itu tidaklah mudah? Tidak sembarang orang bisa menulis dan mengajak orang lain melakukan suatu tindakan melalui tulisannya tersebut. Jika Anda ingin mendapatkan tulisan atau materi copywriting yang berkualitas dan efektif, maka percayakan pada profesional.

IndonesianWriter siap menghadirkan jasa pembuatan copywriting produk yang berkualitas dan tentu saja bisa Anda andalkan untuk mendongkrak angka penjualan. Kami menghadirkan copywriter profesional yang bisa mengolah materi produk Anda menjadi sebuah ajakan bagi audiens untuk melakukan pembelian. Teknik copywriting yang kami hadirkan pastinya bisa efektif membantu pengembangan bisnis Anda.

jasa copywriting

Tunggu apa lagi?

Hubungi kami disini segera untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai jasa pembuatan copywriting produk berkualitas. Tingkatkan efektivitas digital marketing Anda dengan teknik copywriting yang optimal dari IndonesianWriter!

Jangan Lupa Share Artikel Ini ke Sosial Media Ya!

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
WhatsApp
Reddit
Ingin membuat website bisnis yang profesional dan responsif?
Order sekarang dan dapatkan harga spesial!​

Subscribe Sekarang

Dapatkan secara langsung berbagai macam artikel tentang content writing, SEO dan digital marketing melalui email Anda. Subscribe sekarang dan nikmati konten kreatif kami!

Baca Juga Artikel Lainnya :

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


id_IDIndonesian